Rutong.id-Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno atau biasa disapa Mas Menteri terpukau dengan Raja Negeri Rutong, Reza Valdo Maspaitella yang merupakan Raja/Kepala Desa Negeri Rutong Kecamatan Leitimur Selatan Kota Ambon Provinsi Maluku.
Momen tersebut terjadi pada saat acara Gala diner bersama 75 desa wisata terbaik Indonesia 2023 pada Minggu 27 Agustus 2023 di gedung Sasuno-Utomo TMII Jakarta. Ada momen unik yang tertangkap kamera, saat Raja Negeri Rutong Reza Valdo Maspaitella dengan pakaian khas Maluku kebaya dangsa tampak berdiri dari kursi duduknya, menuju atas panggung.
Mas Menteri Sandiaga Uno yang telah berada diatas panggung tampaknya sangat bersemangat dan memberi hormat kepada Raja Negeri Rutong,Reza Valdo Maspaitella saat berjalan menuju ke Panggung. Setelah sampai di Panggung, mereka berpelukan dengan erat.
Momen ini sempat viral di platform media sosial tiktok di akun tiktok Negeri Rutong dengan ditonton lebih 100.000 kali. Berbagai komentar datang dari warga net tentang momen ini, mereka banyak berkomentar tentang kemajuan Negeri Rutong dimasa kepempimpinan Raja Negeri Rutong, Reza Valdo Maspaitella.
“Bangun Negeri sendiri pake Hati, karena Rasa Cinta dan bangga untuk Negeri Rutong, itulah seorang Raja Rutong Reza Valdo Maspaitella adalah Anugerah dari Tuhan” sebut akun milik @elsamanuputty4 di kolom komentar.
Raja Negeri Rutong, Reza Valdo Maspaitella memberikan apresiasi kepada Mas menteri tentang perhatiannya kepada Desa Wisata di Indonesia.
“Kami dari Indonesia timur, khususnya dari Ambon Maluku sangat berterima kasih kepada Pak Menteri yang begitu luar biasa perhatiannya kepada pengembangan pariwisata di desa” sebut Reza Valdo Maspaitella.
Mas Menteri Sandiaga Uno, kemudian mengucapkan terima kasih kepada Reza Valdo Maspaitella yang juga mau mengembangkan Desa Wisata.
“Saya berterima kasih untuk semuanya di Indonesia timur untuk mau mengembangkan desa wisata, dan suatu saat nanti saya ingin berkunjung lagi ke Ambon dan mengunjungi Negeri Rutong”. Sebut Mas Menteri Sandiaga Uno.
Mas Menteri,Sandiaga Uno dan Raja Rutong, Reza Valdo Maspaitella menutup perbincangan mereka diatas panggung dengan selfie bersama dengan mc.